Guru MA Ibnul Qoyyim Putra Ikuti Workshop Online Edutech Madrasah

(Yogyakarta) - Adalah Iksan Taufik Hidayanto, salah satu guru MA Ponpes Ibnul Qoyyim Putra Yogyakarta menjadi peserta dengan mengikuti Workshop Online dengan tema “Workshop 1000 Web-Blog Guru Madrasah dan Pesantren” yang diselenggarakan oleh Education Technology Madrasah Indonesia. Kegiatan yang diselenggarakan secara online ini dilaksanakan mulai tanggal 22 April 2021 sampai dengan 6 Juni 2021 melalui url: https://belajar.madrasah.id

Program ini dimaksudkan untuk membantu guru-guru, madrasah dan pesantren terkait dengan persebaran informasi dengan memiliki domain madrasah.id. Bagi guru – guru dapat menunjukan kompetensi dibidangnya dengan memanfaatkan media pembelajaran berbasis komputer yang dapat diakses secara online oleh peserta didik. Sedangkan untuk madrasah dan pesantren dapat mempromosikan keunggulannya dan menginformasikan kegiatan-kegiatan yang berkaitan dengan madrasah atau pesantren kepada masyarakat.

Program yang dibuka pendaftarannya sejak 1 Januari 2021 secara online melalui https://edutech.madrasah.id ini diikuti 1042 peserta dari 1476 pendaftar dari berbagai wilayah di Indonesia. (ith)

Post a Comment

أحدث أقدم